Kamis, 10 Agustus 2017

Ngidam Ayam Bakar? Cobain Menu Ayam di Memory Garden Deh

Pengen jalan tapi nggak pengen jauh-jauh dari kota Purwokerto. Mana tanggal tua, dan nggak ada tujuan pula. Hehehe...kemana kami? Yes akhirnya kami bertiga berakhir pekan dengan nge-swipping jalan purwokerto-tegal. Jauh amat cuy? Nggak kok.

Karena memang situ namanya jalan purwokerto menuju tegal, jadi ya belum sampai tegal. Cuma baru sampai perbatasan aja. By the way saya cukup tertarik sama kecamatan Ajibarang, Banyumas. Kapan-kapan kesana deh, nanti oleh-olehnya saya share disini.

Kali ini saya ingin berbagi info tempat makan yang ramah kocek dan lidah di Purwokerto. Konsep tempat makan ini semacam warung penyet gitu. Tadinya tempat makan ini ada di daerah Gor Satria Purwokerto, but entah sejak kapan jadi pindah ke sini. Lokasinya ada di jalan raya karanggude, banyumas. Tepatnya setelah pabrik susu milba, kiri jalan arah tegal.
Kalau kurang jelas, bisa donk pakai bantuan 'si mbah'.

Sebetulnya ada menu ikan, tetapi saya dan suami merekomendasikan ayam kampung bakarnya. Bumbunya khas banget, beda dan sangat kuat rempahnya. Ayamnya lembut, padahal ayam kampung lho. Kalau saya beri nilai saya berani ngasih 8.5/10. Untuk harga cukup realistis kok cuma 18K saja. Untuk teman makannya pesan saja cah kangkung atau jamur, sekali pun kalau pesan ayam bakar ini juga sudah dapat lalapan. Silakan mencoba ^^

Tempat makan dengan kursi 

Taman bersih dan terawat

Mushola nyaman dan bersih

Price list dan Menu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar